Junior Open Kediri - 10 Juli 2011


winner of this event:

Street
1. Ivans from Wimcycle
2. Bondik from Surabaya
3. Rohman from Surabaya
Flatland
1. Habib Arrahman from Jombang
2. Zudit Alfurqon from Jombang
3. Uchild from Jombang


congratulations for participants who already won the event.
and for participants who have not won yet, do not be discouraged because there's more event at a later time. Most importantly try to win the next event.

PROLOGUE


CRAZYBMX adalah suatu organisasi induk anak-anak muda di Kota Kediri yang mempunyai hobi berolahraga sepeda BMX STREET, berkat kesadaran anak-anak muda yang mempunyai satu tekad keinginan untuk bersatu membentuk suatu induk organisasi yang di dalamnya terdapat anak-anak muda di Kota Kediri yang mempunyai hobi yang sama, yaitu berolahraga sepedaBMX STREET.

VIDEOS part1



ISSUE

Di tahun 2011 ini, saya beserta komunitas-komunitas olahraga BMX yang ada di Kediri, mengucapkan banyak terimakasih kepada pemerintah Kota Kediri. Yang dimana, telah melakukan berbagai macam upaya-upaya dalam rangka melakukan pembangunan kota di berbagai sektor yang menyangkut tentang fasilitas-fasilitas umum. Namun, pembangunan untuk bidang olahraga yang ekstreme ini juga harus mendapatkan suatu perhatian juga.
Salah satu pembangunan yang sangat menjadi dambaan bagi pencinta olahraga ini secara meluas adalah terciptanya prestasi puncak untuk menciptakan prestasi maksimal, sehingga para pencinta olahraga ini mampu berbicara di kompetisi olahraga ini, baik secara nasional maupun internasional. Banyak pula pendapat yang saya kumpulkan dari teman-teman, mayoritas mereke berpendapat, bahwa untuk meningkatkan prestasi mereka diperlukan sebuah fasilitas untuk membantu mereka berlatih. Masalah-masalah kejiwaan pun juga bisa mempengaruhi mereka dalam menentukan prestasi mereka, misalnya peranan tentang motivasi, aktivasi, frustasi, rasa bimbang (kecemasan). Akan tetapi, berbagai macam masalah-masalah tersebut dapat di pelajari kalau ada seseorang yang ikut berperan serta membimbing mereka dalam menentukan prestasi mereka. Kalau ada peranan dari seseorang, tentu saja masalah-masalah tersebut dapat di hayati dan pelajari kalau seseorang tersebut ingin mendidik ataupun juga melatih seorang anak manusia. Dengan pengertian dan perlakuan terhadap mereka secara manusiawi, kedewasaan jiwa mereka pastinya akan berkembang lebih baik lagi.

SEMUANYA DIPIKIR PAKAI OTAK, MESKIPUN MEREKA TIDAK BERSEKOLAH, NAMUN MEREKA TETAP MEMAKAI OTAKNYA UNTUK BERFIKIR!

Perlu diperhatikan juga, sebagian besar pencinta olahraga ini yang berada di kediri, berlatarbelakang anak yang tidak mau untuk melanjutkan bersekolah. Mereka lebih memilih bersepeda ketimbang bersekolah, karena untuk mereka, olahraga sepeda adalah segalanya baginya.Jangan dipandang sebelah mata tentang olahraga ini, olah raga ini bukanlah olahraga yang hanya memerlukan adrenaline saja, namun olahraga ini juga sangat memerlukan otak di dalam mereka melakukan sebuah trik.

UNTUK KE DEPANNYA YANG MENJADI IMPIAN BAGI TEMAN-TEMAN YANG BERADA DI WILAYAH KOTA KEDIRI MAUPUN WILAYAH KOTA-KOTA LAIN YANG ADA DI INDONESIA, "OLAHRAGA INI HARUS DAPAT MENJADI BESAR ATAU PUN JUGA BERKEMBANG DI WILAYAHNYA MAUPUN DI NEGARANYA - INDONESIA"

PHOTOGALLERIES